Pelatihan ChatGPT Sebagai Alat Bantu Belajar Mandiri Bagi Pelajar di Desa Kandangserang Kabupaten Pekalongan



Judul

Pelatihan ChatGPT Sebagai Alat Bantu Belajar Mandiri Bagi Pelajar di Desa Kandangserang Kabupaten Pekalongan


Abstrak

Perkembangan Teknologi Informasi yang pesat berdampak besar terhadap berbagai aspek kehidupan. Teknologi informasi merupakan jenis teknologi yang membantu manusia dalam mengolah dan memperoleh informasi, contohnya adalah Kecerdasan Buatan (AI). ChatGPT adalah AI dari OpenAI yang dapat digunakan sebagai alat bantu belajar mandiri. Desa Kandangserang adalah sebuah desa di Kabupaten Pekalongan yang terletak di daerah pegunungan dan memiliki kondisi jalan yang kurang baik. Kondisi ini menyebabkan banyak pelajar di Desa Kandangserang memilih belajar di rumah secara mandiri saat musim hujan tiba, karena jalan menjadi sulit untuk dilalui. Oleh karena itu, dilakukan pengabdian kepada masyarakat dengan menyelenggarakan pelatihan ChatGPT bagi pelajar di Desa Kandangserang. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan ChatGPT sebagai alat bantu belajar mandiri bagi pelajar di Desa Kandangserang. Pelatihan dilakukan menggunakan metode presentasi dan praktik langsung. Peserta pelatihan diberi Pre-Test dan Post-Test untuk mengukur kemampuan awal dan akhir mereka terkait materi yang diajarkan. Hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya kemampuan peserta dalam menggunakan ChatGPT untuk membantu mereka belajar secara mandiri, hal ini terlihat dari hasil kuesioner Pre-Test dan Post-Test dimana dari 6 pertanyaan yang diajukan, rata-rata terjadi peningkatan sebanyak 68,3% peserta yang awalnya menjawab tidak bisa menggunakan ChatGPT untuk mengerjakan sebuah perintah menjadi bisa menggunakannya setelah mengikuti pelatihan.


Penulis

Imam Prayogo Pujiono, Arditya Prayogi, Syifa Rohmah


Link

https://ojs.trigunadharma.ac.id/index.php/adbimasiptek/article/view/9666